Mesin merupakan suatu komponen-komponen yang saling terhubung ditempatkan pada depan ataupun belakang, mesin juga sebagai penggerak mobil agar dapat melaju pelan ,cepat, maju, mundur, belok ke kanan, dan ke kiri.

Dan disini kami akan menjelaskan kepada Anda mengenai cara merawat mesin mobil tetap awet dan bekerja secara optimal munkin. bagi pemilik kendaraan mobil merupakan pekerjaan rutin agar mobil tidak cepat turun mesin dan sebagainya,berikut ini cara-cara merawat mesin mobil lebih awet:
Panaskan mesin mobil dahulu sebelum digunakan. Sebelum Anda memacu mobil Anda,pastikanlah mesin mobil selalu dipanaskan terlebih dahulu. untuk durasi waktu memanaskan mobil itu beragam tetapi pada umumnya sekitar 5 sampai 10 menit. Oleh karena itu, saat Anda panaskan mesin lebih baik jangan pijak pedal gas supaya mesin tidak rusak.
Ganti oli tepat waktu dan secara berkala. Untuk menentukan ganti oli dapat mengambil dua pilihan yang mana harus di penuhi terlebih dahulu apakah dari kilometer ataupun bulan dahulu. Untuk itu, sebaiknya menggati oli disetia3000 atau 5000 km dan usahakan jangan sampai telat agar kendaraan lebih nyaman saat dikendarai kemudian pilih oli yang sesuai dengan kendaraan Anda.
Hindarkan pengereman mendadak. Rem mendadak dapat menyebabkan kampas rem Anda rusak dan berakibat hentakan pada setiap komponen kendaraan tersebut.
Hindarilah mobil dari musibah banjir, jika terjadi Anda segera membersihkan air yang tersisa dengan alat atau bahan halus agar cepat kering dan terhidar dari sengatan listrik dari komponen elekronik.
Tune up secara berkala. Untuk memastikan semua komponen pendukung yang ada pada dalam mesin bekerja dengan optimal dan baik.
Bersihkan bagian filter karburasi. Filter yang kotor dapat menganggu performa mesin Anda. oleh karena itu, lebih baik memakai sikat gigi untuk membersihkan filter karburasi ini saat membersihkannya jangan gunakan compressor ataupun hairdryer justru akan merusak lapisan filter tersebut.
Isi bahan bakar agar tidak habis. bila bahan bakar mobil Anda habis akan mengakibatkan tangki berkarat serta dapat menyebabkan kebocoran.
Parkir kendaraan di tempat teduh. Agar dapat terhidar dari paparan sinar matahari langsung dan termasuk suhu yang dingin mengakibatkan pudarnya cat warna mobil Anda.
Pacu kendaraan Anda supaya tidak bekerak. Saat mobil Anda lama sudah tidak digunakan maka mesin mobil akan timbul kerak yang membandel, untuk itu cara melakukan cukup mudah dengan menginjak pedal gas lebih dalam dengan demikian semua kerak akan keluar pada knalpot.
Itulah langkah-langkah sederhana yang dapat Anda lakukan secara rutin agar mesin mobil lebih awet dan terhindar dari turun mesin. Demikianlah tips yang kami berikan tentang cara merawat mesin mobil agar tetap awet, semoga bermanfaat. (Rico Adam)